Maraknya peredaran video dan foto pribadi di Indonesia belakangan ini sedikit banyaknya dipengaruhi oleh tren ponsel berkamera. Video – video tersebut sebagian besar merupakan dokumentasi pribadi yang tercecer . Oleh karena itu kita sebagai pengguna ponsel harus pandai – pandai mengelola data yang ada pada ponsel kita.
Ada dua kemungkinan file tercecer yaitu di ponsel itu sendiri atau di PC tempat kita melakukan backup isi ponsel kita. Sekarang ini sudah banyak tools yang dapat merefresh data – data yang sudah dihapus, baik itu dari memori ponsel maupun dari hardisk PC. Tak kalah penting juga bagaimana cara menyelamatkan data – data tersebut jika secara tidak sengaja melakukan kesalahan yang menyebabkan semua data di ponsel terhapus, ponsel hilang, atau kita hendak mengupgrade ponsel kita.
Berikut ini akan dibahas kedua permasalahan tersebut yakni, mencegah data – data pribadi tersebar dan memelihara data terkini ponsel kita.
1. Mencegah Peredaran Data – Data Pribadi
Ada beberapa kemungkinan data – data pribadi kita tersebar ke tangan yang tidak bertanggung jawab, pertama, dari ponsel itu sendiri dan kedua dari PC tempat kita mentransfer data tersebut. Biasanya peredaran yang disebabkan oleh ponsel adalah jika ponsel hilang atau ketika menjual ponsel ke pihak lain, kita membuat keteledoran dengan meninggalkan sisa – sisa data pada ponsel kita.
Keteledoran tersebut bukan hanya kelupaan dalam menghapus data, namun data yang sudah dihapus masih bisa direcovery dengan tools tertentu. Pada kasus ponsel hilang, memang tindakan pencegahan agak sulit dilakukan, namun untuk kasus menjual ponsel ada beberapa tips yang bisa dilakukan. Berikut tipsnya :
a.Hapus memori data pada ponsel, kemudian format memory berkali – kali
b.Isi data yang cukup aman tersebar ( misalnya gambar – gambar contoh ) hingga benar – benar memenuhi memori eksternal dan internal ponsel. Hal ini ditujukan dengan harapan gambar – gambar tersebut akan menimpa ulang cluster – cluster pada memory yang pernah diisi
c.Ulangi kedua langkah diatas beberapa kali.
Jika data – data tersebut ada pada PC yang ingin anda jual, maka lakukan cara – cara yang sama sebagaimana yang dilakukan pada ponsel.
2. Mengelola Data – Data Terkini
Selalu mentransfer isi ponsel ke PC sangat penting dilakukan, minimal sebulan sekali karena kita tidak tahu kapan kita akan melakukan kesalahan. Misalnya saat kita hendak menghapus salah satu event pada kalender kita, namun ternyata menu yang terpilih adalah Delete All Notes pada kalender, yang mengakibatkan seluruh event pada kalender kita bersih terhapus. Hal yang perlu dilakukan adalah melakukan backupfile pada komputer anda
Meski sepele, sebaiknya backup ponsel anda secara rutin. Dan jangan lupa jika ponsel atau PC anda akan dijual pastikan data didalamnya benar – benar bersih
0 komentar: